Monday, September 06, 2010

Tumis sayur *Love your leftover



Seringnya, kita slalu punya sayur2 yang kesisa didalam almari es. Entah tahu yang tinggal 2 biji, kacang panjang yang cuma 2 glintir, wortel cuma satu, jagung cuma sparo. Mo dibuang? jangaaannn...mubazir, apalagi kalo masi pada bagus. Mari kita selamatkan bumi dengan tidak membuang2 makanan atopun bahan makanan yang sebenernya masi bisa dimanfaatkan. save the world, halah :P

Dimasak tumis aja, great..buat makan siang, dimakan sama nasi yang udah didinginkan, lho, coz sy ga suka nasi anget apalagi panas hehehe..

Here we go..

Ingredients :
- tahu, potong dadu, goreng
- Kacang panjang
- Wortel
- Jagung rebus pipilan
- Bawang bombay, iris
- Bawang merah, iris halus
- Bawang putih, cincang
- Cabai merah, iris
- Garam
- Gula pasir
- Saus tiram
- Kecap manis
- Minyak

Method :
- Iris kacang panjang n wortel, goreng sebentar sampai matang
- Tumis bawang merah n bawang putih, masukkan bawang bombai n cabe, aduk2 hingga harum
- Beri sedikit garam n gula
- Masukkan kacang panjang, wortel, tahu n jagung, aduk2
- Kecilkan api
- Tuang kecap manis n saus tiram, aduk2 hingga rata n matang.

0 comments: