Tuesday, April 19, 2011

Nasi Kuning




Remember back then when I was in junior high school, Nasi kuning had always been my fave n everyday breakfast. Tapi ga bikin sendiri ya, karna Ibu saya ga suka masak :D

Sejak SMP, tiap pagi sbelom berangkat sekolah saya terbiasa menyiapkan sarapan sendiri. Nothing spesial, cuma roti bakar yang gampang banged bikinnya karna tinggal olesin roti dengan butter, taburi misis lalu cetak di oven toaster sampe matang :D

Di kelas, teman sebangku saya, Alida, hampir tiap hari dibawain nasi kuning lengkap dengan kering tempe n telur rawisnya. Karna bosan dengan bekal masing-masing, finally kami sering menukar makanan pas jam istirahat. Saya makan nasi kuning, dia makan roti bakar saya, tiap hari .. assiiiikkk ..

Lama-lama temen2 laen ikutan 'pengen' roti bakar buatan saya n nasi kuning yang dibawa Alida. So, otak bisnis kami mulai jalan mwuahahaha.. besoknya saya bikin 20 biji roti bakar dengan berbagai isi mulai dari aneka selai, coklat sampai korned beef. Dan Alida juga sama, membawa 20 bungkus nasi kuning lengkap dibungkus daun. Tiap jam istirahat, kami menggelar lapak diatas meja n langsung habis diserbu. Kadang, ada guru yang juga ikutan beli n kami antar ke kantor.

'Bisnis' ini berjalan lancar n bisa bikin saya langganan majalah yang bisa dibaca temen2 sekelas, beli tas *hihi*, maen-maen ke mall, n kami berdua jadi penyumbang dana yang lumayan buat dana kas kelas mwuhahaha ..

Dan tiap makan nasi kuning, jadi senyum2 sendiri .. :D

Nasi Kuning :

Ingredients :

- 2 cup Beras
- Santan *dikira-kira ya :)
- 1 batang serai
- 1 helai daun pandan
- Kunyit, haluskan lalu ambil airnya
- Garam secukupnya

Method :

- Cuci beras hingga bersih, lalu campur dengan bahan2 lain
- Rebus dengan api sedang sambil terus diaduk2 hingga air santan habis
- Kukus dalam dandang yang udah dipanaskan hingga matang

Pelengkap :

- Kering tempe
- Perkedel kentang/tahu
- Telur Rawis

0 comments: