Thursday, December 08, 2011

Gado-Gado ala Semarang




Saya termasuk penggemar gado-gado, karna disitu ada empingnya sih hihihii ;d.

Gado-gado di Semarang engga berisi banyak sayur2an yang direbus, karna nanti akan disebut pecel (orang semarang bilangnya janganan, yaitu aneka sayuran hijau yang direbus, lalu disiram dengan sambal pecel. Seringnya dimakan tanpa nasi).

Pada gado-gado, biasanya sayur rebusnya hanya berupa taoge atau kacang panjang. Selebihnya adalah bahan2 segar kayak kol, selada, tomat, timun slain lontong, kentang dan telur. Kadang2 juga ditambahkan tempe or tahu goreng.

Resep dibawah ambil dari majalah Sedap yang rasanya miriplah sama gado2 semarang ;), tapi saya skip penggunaan santan. Dulu pernah bikin pake santan, tapi brasanya eneg mnurut saya, padahal gado2 itu harusnya segerr hehehe..selera sih ya ;)

Trus karna dirumah pas tersedia kacang mede, jadi saya campurkan kedalam sambalnya. Rasanya ga ngaruh2 amad sih, laen kali keknya musti coba bikin sambelnya pake kacang mede smua deh hahaha.. berat di ongkos laa :D

Ingredients :

Ini semua dipotong2 yaaa :
- Kentang, rebus
- Lontong
- Telur, rebus
- Tahu putih, rendam sebentar dalam air garam dan bawang putih lalu goreng
- Tomat merah segar
- Mentimun
- Daun selada
- Kol, iris halus

Pelengkap :
- Kerupuk udang
- Kacang mede
- Emping
- Bawang merah untuk taburan

Bahan Saus :

- 150gr kacang tanah kulit, goreng, haluskan
- 3 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
- 50gr kacang mede
- 600ml Santan ( saya ganti dengan air biasa)
- 3 1/2 sdt air asem jawa
- Kecap manis
- Garam
- Gula Jawa

Bumbu Halus :
- 5 buah cabai merah besar
- 5 buah cabai merah keriting/cabai rawit
- 5cm kencur
- 4 siung bawang putih
- 1/2sdt terasi goreng

Method :

- Buat sambalnya, tumis bumbu halus dan daun jeruk sampai harum. Tambahkan kacang tanah dan kecap manis. Aduk rata. Masukkan santan/air, garam, dan gula merah. Masak sampai mendidih dan kental.
3. Tata potongan lontong, kentang, tahu, daun selada, ketimun, tomat, telur dan kol di piring. Tuang saus. Tabur bawang merah goreng dan sajikan dengan pelengkap.

0 comments: