Thursday, March 01, 2012

Nugget Brokoli





Brokoli disebut juga miracle food karna kandungan vitaminnya yang banyak banged.

10 Health Benefits of Broccoli :

1. Nervous system (to optimal brain function, as well as promotes regular muscle growth.
2. Contains magnesium n calcium
3. Vitamin C
4. Bone health
5. Sun damage (natural detox nih hihihi)
6. Immune system
7. Antioxidant to prevent cancer
8. Diet Aid, high in fiber
9. Good source of Vitamin A (prevent cataracs)
10. reduce the risk of heart disease and stroke.
(source Health Diaries)

Resep ini engga pake garam dan gula sama sekali, jadi cocok ya buat anak2 balita. Rasanya juga ga hambar, cukup gurih karna ada kejunya.

I'm not a big fan of broccoli :( jadi yaa... meski udah dihancurin n dibuat nuget seperti ini tetep aja kebayang2 brokolinya hahaha..laen kali bikin dari wortel atau bunga kol kali ya.

Ingredients :

- 200gr brokoli, rebus (tapi jangan overcooked),atau dikukus, lalu parut halus
- 2 buah paha ayam, rebus, cincang halus
- 2 butir telur
- 2 lembar roti tawar, cincang halus
- Keju Parut secukupnya
- Minyak untuk menggoreng

Lapisan :

- Tepung roti
- Telur kocok

Method :

- Campur brokoli, ayam, roti tawar dan keju, aduk rata
- Masukkan telur, aduk kembali hingga rata
- Panaskan kukusan, alasi tutupnya dengan serbet
- Tuang adonan kedalam cetakan yang telah dialasi plastik, kukus hingga matang
- Angkat, dinginkan
- Potong2 nuget sesuai selera, lalu celupkan kedalam telur kocok dan gulingkan dalam tepung roti.
- Diamkan dalam freezer dan goreng sesuai kebutuhan

Note :

Jika ingin lapisannya lebih sehat dan enak, buat breadcrumbs sendiri. Oven beberapa lembar roti tawar hingga kering, tapi ga gosong. Blender hingga lembut. Siap digunakan

0 comments: