Tuesday, October 23, 2007

Old-fashioned Nastar


Resep nastar ini ngambil dari milis NCC yang ditulis oleh pak Sahak. Beda ama resep nastar yang pernah aku buat stahun yang lalu, ini teksturnya lebih padet n keras. Kalo aku prefer resep yang aku buat dulu, lebih empuk n lembut. Tapi yang ini juga g kalah enak kokkk.

Yang jelas bikin nastar termasuk spending time banged, buat memulung adonan, masukin selai trus dipulung lagi, hiksss...dan parahnya kue ini yang jadi most fave aku so suka ga suka ya musti dibikin tho.....

Resepnya langsung aku kopi aja dueh

Bahan A
Butter 400 gram
Gula halus 100 gram
Kuning telur 4 butir
Garam 1 sdt
( semua bahan jadi satu lalu dikocok sampai lembut/mengkrem )

Bahan B
Tepung terigu 600 gram
Maizena 50 gram
Susu bubuk 40 gram
( campur bahan B jadi satu lalu ayak )

Bahan C
Selai nanas 500 gram (aku bikin selai sendiri dari nanas kaleng)

Bahan D
Kuning telur 6 butir
Butter 1 sdm ( cairkan )
Garam 1 sdt
( campur semua bahan jadi satu lalu aduk sampai rata )


Cara membuat :
Masukan bahan B kedalam bahan A secara bertahap lalu aduk sampai rata.
Ambil sejumput adanan kemudian pipihkan dan isi dengan selai nanas lalu dibulatkan dan susun diloyang yang telah dipoles.
Setelah itu polles dengan kuning telur pada bagian atas nastar.
Panggang selama 15 menit dengan api 160 derajat.
Kemudian angkat dan poles lagi dengan kuning telur lalu panggang lagi selama 20 menit atau sampai matang.

Tips :
1. Agar nastar tidak gosong bawahnya alasi dengan loyang pada saat pemanggangan.
2. Pergunakan api atas selama 5 - 10 menit agar permukaan nastar kelihatan kecoklatan.
3. Pergunakan selai yang kental agar tidak keluar selainya pada saat dipanggang.


Untuk selai, aku buat dari nanas kaleng yang diblender halus, lalu direbus dengan tambahan cengkeh, gula pasir, sedikit perasan jeruk nipis n kayu manis sampe kental dan air menyusut.


0 comments: